BONE – Apala Pada hari Senin, tanggal 22 April 2024, sekitar pukul 09.00 Wita, Bhabinkamtibmas Aipda Hendra EM turut serta bersama warga dan para kelompok tani dalam kegiatan pengambilan ubinan padi di Dusun Bulu, Desa Corawali, Kecamatan Barebbimo, Kabupaten Bone. Kegiatan ini merupakan bagian dari program yang diselenggarakan oleh kantor Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) atau Penyuluh Pertanian Kecamatan Barebbo.
Selain Bhabinkamtibmas, hadir juga dalam kegiatan tersebut:
– *ST. WAHIDAH, S.P* (Penyuluh Pertanian Desa Corawali) bersama petugas BPP Kecamatan Barebbo.
– *KOPTU ISMAIL MARSUKI* (Babinsa).
– *ANDI ABBAS* (Ketua Poktan Mattirowalie) beserta anggota.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen pihak kepolisian dalam mendukung kegiatan masyarakat, khususnya dalam sektor pertanian. Dengan kerjasama antara berbagai pihak, diharapkan program ini dapat memberikan manfaat yang nyata bagi petani serta meningkatkan kesejahteraan di wilayah tersebut
Saat di hubungi Kapolsek Barebbo, Iptu Dodie Ramaputra, menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program yang diselenggarakan oleh kantor Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) atau Penyuluh Pertanian Kecamatan Barebbo.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan tersebut juga mencerminkan peran aktif kepolisian dalam mendukung kegiatan masyarakat, terutama di sektor pertanian. Iptu Dodie Ramaputra menekankan pentingnya kerjasama antara pihak kepolisian, petugas pertanian, dan masyarakat dalam mencapai kesuksesan dalam program-program pertanian.
Diharapkan dengan dukungan penuh dari berbagai pihak, program-program pertanian seperti pengambilan ubinan padi ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi petani dan masyarakat secara keseluruhan di wilayah Barebbo.
Laporan : K**